Timnas Indonesia U19 Diuntungkan Dengan Badai Cidera Pemain Australia

|

Timnas Indonesia U19 Diuntungkan Dengan Badai Cidera Pemain Australia

Timnas Indonesia U19 Diuntungkan Dengan Badai Cidera Pemain Australia– Gelaran akbar Piala Asia U-19 yang sudah di depan mata membuat semua tim mempersiapkan diri dengan sungguh-sungguh. Selain Indonesia yang melakukan berbagai uji coba panjang hingga ke Spanyol, tim segrup, Australia juga melakukan persiapan yang sama.


Indonesia dan Australia tergabung dalam Grup B Piala Asia U-19 bersama Uzbekistan dan Uni Emirat Arab (UEA). Young Socceroos –julukan Timnas U1-9 Australia- juga memiliki persiapan yang hampir sama dengan Indonesia. Mereka bahkan sampai melakukan pemusatan latihan di Thailand, sekaligus untuk beradaptasi dengan cuaca di Myanmar yang hampir sama.

Hal tersebut tak lain untuk mempertahankan predikat mereka di turnamen sebelumnya yang sukses hingga semifinal AFF 2012. Pada turnamen tahun ini para semifinalis pun berhak mendapatkan tiket ke Piala Dunia U-20 di Selandia Baru pada 2015 mendatang. Sayangnya, beberapa pemain Socceroos mengalami cedera saat menjalani pemusatan latihan beberapa waktu lalu.

“Kami memiliki persiapan yang baik, memimpin dalam turnamen dengan beberapa tur dan TC (pemusatan latihan), di mana kami siap menghadapi kualitas lawan. Sayangnya kami harus menghadapi beberapa cedera, dengan Ben Garruccio (lutut) dan Jordan Lyden (hamstring) yang harus keluar dari seleksi, tapi hal ini memberikan kesempatan kepada pemain lain,” kata Paul Okon pelatih Timnas Australia U-19 di situs resmi AFC, Senin (6/10/2014).

“Kami sudah melakukan perjalanan ke Thailand untuk training camp, di mana beberapa pemain yang berada di tempat lain akan bergabung dengan kami. Hal ini akan memudahkan kami untuk beradaptasi dengan kondisi yang kami hadapi di Myanmar dan memberikan sentuhan terakhir pada rencana permainan kami,”sambungnya.

Tim Negara Kanguru itu juga diperkuat dengan pemain-pemain mereka yang tergabung dalam klub besar seperti Cameron Burgess di Fulham, Chris Ikonomidis di Lazio dan Peter Skapetis di Stoke City. Laga perdana Australia akan berhadapan dengan UAE pada 10 Oktober mendatang dan dilanjutkan kontra Indonesia dua hari kemudian.

“Tujuan kami adalah lolos kualifikasi di Piala Dunia FIFA U-20 dan untuk mencapai tujuan ini kami harus bersatu untuk menunjukkan kualitas performa kami,”harapnya.
Prediksi Skor Indonesia vs Australia 2 Oktober 2014 Piala Asia U-19 Prediksi Skor Bola Berikan komentar jika Timnas Indonesia U19 Diuntungkan Dengan Badai Cidera Pemain Australia ini menarik untuk disimak, Ikuti terus update terbaru seperti Timnas Indonesia U19 Diuntungkan Dengan Badai Cidera Pemain Australia yang anda baca saat ini, info lain seputar Berita Bola dapat anda temukan di Bola Liga





Kirim Komentar Anda:
Pembaca dapat mengirimkan komentar terkait artikel yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan Kami dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Pembaca dapat melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Kami akan menimbang setiap laporan yang masuk dan dapat memutuskan untuk tetap menayangkan atau menghapus komentar tersebut.